Kamis, 14 Agustus 2014

Parenting, hal yang tidak bisa mendadak dipelajari..

Selarasnya tujuan membesarkan buah hati :)
Baru aja melihat sebuah artikel tentang parenting..
WOW! Takjub dan masih membayangkan bagaimana realisasinya..
Karena setelah menjadi anak sulung yang mempunyai 3 adik ini, aku masih tanpa sadar ikut mempelajari metode parenting dari orang tua ku kepada 'kami', keempat anaknya.
Terutama cara orang tua ku memperlakukan adik laki-laki ku satu-satu nya. 
Dahsyatnya, setiap aku pulang ke rumah, ada saja kisah 'nyeleneh' si ganteng (red;karena dia satu-satunya anak lelaki di rumah) satu itu. Dan karena aku anak sulung, tak ayal aku pun dituntut untuk bisa juga mempengaruhi si ganteng dalam bersikap, ikut mengawasi pergaulannya (walaupun hanya bisa melalui medsos), ataupun mencari tau tentang kondisi hatinya..
walau jujur, emosi ini masih terlalu mudah untuk terpancing dengan sikap-sikap keras nya.

Sepenggal kisah tentang adik terganteng ku, yang kini sedang mencari jati diri nya, dan sedang sangat bergelora mengekspresikan pilihannya..

Begitulah membesarkan anak, rupanya bukanlah hal yang dengan otodidak bisa dipelajari saat sudah mempunyai tanggung jawab berupa titipan mungil dariNya..
Complicated one! Masih harus terus belajar menjadi sosok pendidik yang ideal, masih terus mencari tau, bagaimana Rasulullah mampu membesarkan putrinya Fathimah dengan ideal.. hingga sang Fathimah bisa dewasa bersikap dan bertindak melebihi umurnya..

Subhanallah, Siap belajar dari sekarang! :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar