Minggu, 07 Mei 2017

Ode to My Father

Ode to My Father
Film ini terispirasi dari sebuah kisah nyata yang mengharukan..

Diawali dari kisah keluarga yang terpisah saat menyelamatkan diri pada masa perang Korea. Sebuah keluarga dengan 4 anak sedang berusaha menyelamatkan diri dengan menaiki kapal milik angkatan laut Amerika Serikat. Karena tak memungkinkan naik ke atas kapal dengan menggendong 3 anak, sang sulung diamanahkan membawa adiknya di punggung sembari memanjat. Namun seseorang ternyata menarik kain gendongan sang adik hingga menyebabkannya jatuh dan terpisah dari si sulung.

Kepanikan dan ketakutan hadir di raut wajah si sulung, ia menangis dan bersikeras untuk turun mencari adiknya yang terpisah. Sang ayah mencegahnya dan merelakan dirinya untuk kembali turun kapal dan mencari sang anak yang terjatuh. Sebelum akhirnya turun mencari, sang ayah berpesan kepada si Sulung, untuk menjaga ibu dan adiknya menggantikan peran sang ayah jikalau dirinya tak kembali.

Namun ternyata kapal besar yang akan menyelamatkan mereka perlahan-lahan berjalan menjauhi sang ayah, membuat keluarga tersebut akhirnya terpisah dari sang adik dan juga sang ayah.

Bertahun-tahun anak lelaki sulung tersebut menjalani hidupnya sebagai kepala keluarga, dan melakukan semua tugas itu sesuai wasiat ayahnya. Begitu banyak kesulitan yang dihadapi si sulung sedari kecil menggantikan peran ayahnya, termasuk saat mencari nafkah.

Ia terus menerus mencari uang untuk memenuhi kebutuhan keluarga nya. Membiayai kuliah dan bahkan menjadi wali yang mengantarkan pernikahan adiknya. Si sulung begitu ikhlas, mengubur dalam cita-citanya untuk berkuliah demi membiayai keluarganya.

Ia berulang kali berganti pekerjaan, hingga akhirnya menemukan lowongan kerja tetap di Jerman sebagai buruh galian pertambangan. Di negeri orang pun ia pun tak hidup bersantai, tetap bekerja keras hingga mengalami kecelakaan parah yang hampir membuatnya kehilangan nyawa. Ibunya tahu betapa keras perjuangan hidup si sulung, hingga akhirnya ia meminta putranya itu untuk kembali ke tanah Korea.

Sepanjang ia terpisah dari ayah dan adiknya, ia masih terus mencari keberadaan keduanya. Upaya terus dilakukannya, salah satu nya melalui acara televisi nasional yang memfasilitasi menemukan keluarga yang hilang semasa berlangsungnya perang di Korea.

Bagaimanakah akhir dari pencarian si Sulung menemukan ayah dan adik tersayangnya? 

Film yang sangat direkomendasikan bagi semua anak sulung~ Selamat menonton!!